Review Blog Alawy's Post



Alhamdulillah selama ini aku selalu bertemu dengan orang-orang baik. Dan salah satu orang baik yang ku temui adalah Alawy Pertama kali kami kenal saat pembinaan Beastudi Etos Malang (Salah satu beasiswa pendidikan dari lembaga zakat dompet dhuafa . Dan akhirnya kita pun tinggal satu asrama di asrama Ikhwan etos Malang. Selama ini aku mengenal Alawy sebagai seorang pemuda yang full energi, aktif di berbagai kegiatan kampus, perlombaan, menjadi ketua IAAS dan juga mawapres Fakultas Pertanian. Hal yang bisa ku pelajari dari Alawy adalah ia selalu berusaha memandang positif setiap hal yang sedang di hadapinya.

Dan berikut ini adalah beberapa tulisan Alawy yang cukup menginspirasi :


Salah satu ketakutan murid SMA/sederajat ketika hendak melanjutkan pendidikan ke jenjang perkuliahan adalah biaya pendidikan yang mahal. Padahal disisi lain banyak sekali lembaga penyedia beasiswa mulai dari perbankan, lembaga milik pemerintah dan juga lembaga zakat. Misalnya Alawy , ia adalah salah satu penerima beasiswa Beastudi Etos dan beasiswa Cargil. Adapun fasilitas yang di berikan oleh lembaga beasiswanya seperti asrama, pembinaan, pelatihan dan mentoring progres pendidikan.


Dalam tulisan ini Alawy menceritakan tentang perjuangannya dalam mengikuti seleksi calon penerima beasiswa Cargil yang lumayan ketat di Jakarta. Alawy memberikan beberapa tips dalam menghadapi interview atau seleksi beasiswa antara lain : menyiapkan segala hal yang di perlukan saat proses interview berlangsung termasuk menyiapkan jawaban dari pertanyaan tak terduga, menyiapkan hati dan mental, kemudian banyak berlatih bicara bahasa Inggris karena itu akan menjadi nilai tambah, memiliki sikap hormat , mampu mengendalikan diri dan bersyukur. Alhamdulillah semua usahanya tersebut berbuah manis ketika Alawy dinyatakan di terima beasiswa Cargil.


Apa yang terlintas di pikiranmu ketika mendengar kata lomba? Juara? Piala? Uang? Dan mengapa harus mengikuti lomba?
Nah, berikut ini ada beberapa alasan mengikuti lomba menurut Alawy :
A. Dengan mengikuti perlombaan maka akan membuat pikiran kita berkembang. Kita jadi berpikir keras membaca berbagai sumber informasi yang ada hubungannya dengan proyek perlombaan yang sedang kita kerjakan. Dan akhirnya kita akan mendapatkan informasi yang baru.

B. Memberikan tantangan kepada diri sendiri
Mengikuti perlombaan tak semudah yang terlihat. Di balik sebuah pencapaian dari perlombaan ada usaha yang keras dan pantang menyerah untuk mencapainya. Bahkan terkadang harus mengorbankan beberapa hal agar bisa mengikuti perlombaan.


C. Melihat potensi diri.
Setelah  memberikantantangan kepada diri sendiri untuk melewati proses panjang maka kita pun mulai melihat potensi yang kita miliki. Sehingga kita mengetahui potensi-potensi yang dapat kita kembangkan menjadi lebih baik lagi.

D. Memberimu banyak kesempatan baru. 
Ketika kita mengikuti kegiatan di luar kampus seperti perlombaan maka kita pun akan bertemu dengan berbagai situasi yang baru, teman baru, pola pikir baru dan berbagai hal baru lainnya. Tentu saja semua itu membuat kita terus belajar hal-hal baru yang akan membuka berbagai peluang baru di masa depan.


Nah ,itu tadi adalah beberapa tulisan inspiratif dari Alawy. Apabila teman-teman ingin membaca semua artikel inspiratif dari Alawy caranya gampang, cukup dengan klik link ini Alawy's Post

Posting Komentar

Terima kasih atas kunjungannya ke blog saya. Silahkan memberikan komentar dan menunggu saya memberikan balasan terhadap komentar anda.

Lebih baru Lebih lama