Menganalisa mental block melalui Tanda tangan



Selama ini aku mengenal cara menganalisa karakter seseorang melalui tulisan atau yang biasa di sebut dengan ilmu grafologi. Meskipun selama ini masih belum mempelajari ilmunya tapi suka membaca artikel tentang grafologi. Jadi sebuah tulisan itu kadang terlihat sepele tapi sebenarnya setiap tulisan memiliki pola atau bentuk yang bermacam-macam. Ada yang spasinya terlalu rapat, ada yang terlalu renggang, ada yang kecil ada, yang besar, ada yang ujung tulisannya panjang, ada pula yang kaki hurufnya terlalu menggantung dan lain-lain. Dan ternyata melalui ilmu grafologi bisa terbaca karakter seseorang lewat pola-pola tersebut.

Dan di tahun 2020 ini aku baru tahu ada ilmu lain yang menganalisa mental blog dan emosi seseorang melalui sebuah tanda tangan. Hal ini berawal dari saat aku mengikuti kuliah whatsapp menganalisa mental block melalui tanda tangan oleh coach Ahmad Sofyan Hadi. Jadi dalam tanda tangan itu kan terdapat berbagai pola tulisan seperti tanda tangan yang berupa nama kita, tanda tangan yang di coret tengahnya, tanda tangan yang di mulai dari bawah, tanda tangan yang di mulai dari atas, tanda tangan berbentuk segitiga, tanda tangan yang ujungnya berbalik ke belakang dan lain-lain.

Kita bahas salah satu ya. Seseorang yang tanda tangannya ujungnya berbalik ke belakang itu biasanya memiliki mental block berupa sering menyesali keputusan yang sudah di ambilnya ( karena ke belakang =  kembali ke masa lalu). Sikapnya tersebut menyebabkan ia menjadi tidak fokus dan mudah lupa terhadap target-target dalam hidupnya karena pikirannya selalu kembali ke masa lalu. Sehingga di perlukan adanya terapi untuk mengatasi mental blocknya.

Beberapa terapi yang bisa di lakukan adalah :

1. Bertaubat atas kesalahan yang pernah di lakukan.
2. Melakukan Hooponopono.
3. Memperbanyak istighfar.
4. Murajaah surat Al Baqarah.

Selain itu juga perlu untuk memperbaiki ucapan,pikiran, dan perasaannya karena segala ucapan, pikiran dan perasaan akan menjadi lemparan energi di masa depan. Jika ucapan,pikiran dan perasaannya selalu negatif berarti kita sedang melempar energi negatif dan berbagai hal yang tidak kita inginkan ke masa depan kita. Dan begitu pula sebaliknya.

Mungkin cukup sekian tulisan kali ini. Oh iya ada rekomendasi channel telegram yang berisi kisah-kisah inspiratif tentang betapa pentingnya menjaga pikiran, perasaan dan juga ucapan karena ketiganya sangat berpengaruh dalam hidup ini. Silahkan klik link ini ya https://t.me/KelasAfirmasiOnline 

Posting Komentar

Terima kasih atas kunjungannya ke blog saya. Silahkan memberikan komentar dan menunggu saya memberikan balasan terhadap komentar anda.

Lebih baru Lebih lama