Kisah motivasi durian





Durian termasuk salah satu buah yang sangat terkenal di Indonesia. Karena durian memilik rasa yang sangat nikmat sekali. Apalagi kalau dijadikan es buah durian maka rasanya akan semakin bertambah nikmat. Meskipun kulitnya berduri tajam yang dapat melukai tangan kita. Namun,kita rela mengupasnya secara hati dati dan menahan baunya yang cukup menyengat. Kita rela melakukan semua itu karena kita ingin sekali menikmati buahnya yang sangat nikmat dan menggoda lidah kita.
Begitu pula dalam kehidupan kita sehari hari. Kita rela berkorban apa saja untuk mendapatkan sesuatu yang sangat kita inginkan. Keinginan yang kuat tersebut telah mampu membuat kita menjadi lebih kuat dalam menaklukan segala rintangan yang ada dalam perjalanan menggapai sesuatu yang kita inginkan. Meskipun rintangan yang kita hadapi sangatlah berat dan penuh dengan resiko. Namun,kita mampu untuk menaklukan semua rintangan tersebut.
Kita ambil saja contoh yang sederhana. Ketika kita ingin menjadi seorang juara kelas maka kita akan rela belajar dengan sangat rajin. Meskipun sebenarnya hati kita ingin bermain dan berpergian dengan teman teman kita. Namun,kita rela mengorbankan keinginan kita untuk bermain dan berpergian bersama dengan teman teman kita karena kita ingin focus belajar supaya kita bias memperoleh nilai yang bagus dan akhirnya kita menjadi seorang juara kelas.
Kita ambil lagi satu contoh lagi yang sering terjadi dalam kehidupan kita sehari hari. Coba kita amati kedua orang tua kita. Mereka rela bangun pagi pagi untuk memasak buat sarapan kita. Setelah itu mereka pergi pagi pagi ke tempat kerja. Mereka rela menempuh jarak tempat kerja yang jauh dari rumah mereka. Mereka rela kehujanan dan kepanasan asalkan mereka dapat menafkahi kebutuhan keluarga. Ketika malam hari mereka baru pulang kerja. Tentunya mereka sangat kelelahan karena bekerja seharian. Namun,mereka masih menyempatkan diri untuk menemani kita belajar,menyempatkan­ waktu untuk ngobrol dengan kita sebagai wujud rasa saying mereka yang begitu besar terhadap kita. Meskipun sebenarnya mereka sangat kelelahan melakukan itu semua namun mereka rela melakukan hal itu setiap hari karena kedua orang tua kita memiliki keinginan yang sangat kuat untuk merawat dan mendidik kita dengan sebaik baiknya. Dan mereka juga sangat berharap kita akan memiliki masa depan yang lebih baik daripada kedua orang tua kita.
Nah,dari kedua cerita tersebut dapat kita simpulkan bahwa keinginan yang sangat kuat akan membuat seseorang menjadi sangat kuat dan rela berkorban apapun untuk mencapai keinginannya. Sehingga orang tersebut mampu menaklukan segala rintangan yang mereka temui di setiap langkah dalam menggapai keinginan kita. Jadi milikilah tekad yang kuat untuk mencapai semua keinginan anda agar anda benar benar dapat mewujudkan semua keinginan anda menjadi sebuah kenyataan.

Posting Komentar

Terima kasih atas kunjungannya ke blog saya. Silahkan memberikan komentar dan menunggu saya memberikan balasan terhadap komentar anda.

Lebih baru Lebih lama