Mahasiswa Universitas Brawijaya mengubah limbah organik menjadi pakan kelinci berserat tinggi







Malang (29 April 2017)- Dua Mahasiswa Fakultas Peternakan Universitas Brawijaya atas nama Angga Setyawan dan Muhammad Ngalaul Huda kembali meraih juara 1 tingkat nasional dalam Lomba Karya Tulis Ilmiah Nasional (LKTIN) Phinisi yang di adakan di Universitas Hasanudin Makasar. Kemenangan ini tentu saja mengharumkan nama Universitas Brawijaya sebagai kampus yang mencetak banyak mahasiswa yang berprestasi baik secara akademik maupun non akademik. Dua mahasiswa ini menmbuat karya tulis ilmiah dengan judul “Rabfeed inovasi pakan kelinci berbasis pemanfaatan limbah organik pasar sebagai upaya ketersediaan pakan yang berkualitas dan kaya serat”. Dua mahasiswa Universitas Brawijaya ini sering kali melihat adanya limbah organik berupa sisa sisa sayuran yang terbuang  di pasar. Tentu saja limbah organik tersebut akan mencemari kebersihan di pasar. Sedangkan disisi lain harga pakan kelinci selalu mengalami kenaikan sehingga para peternak kelinci mengalami kesulitan dalam mencukupi kebutuhan pakan kelinci. Berdasarkan latar belakang permasalahan itulah maka dua mahasiswa Fakultas Peternakan Universitas Brawijaya ini memiliki ide kreatif untuk mengubah limbah organik yang berupa sisa sisa sayuran tersebut menjadi pakan kelinci yang berserat tinggi. Sampah organik yang berupa sayuran tersebut di olah menjadi bubuk kemudian di campur dengan bahan bahan lainnya. setelah itu di jadikan complete feed dalam bentuk biskuit. Sehingga pakan kelinci tersebut praktis dan tahan lama. Dan hal ini tentu secara otomatis telah menyelesaikan 2 permasalahan sekaligus yaitu mengurangi jumlah limbah organik yang berada di pasar sehingga pasar menjadi semakin bersih sekaligus menjadi solusi untuk menghadapi kenaikan harga pakan kelinci. Karena dengan adanya inovasi pakan kelinci yang berbasis limbah organik yang berserat tinggi maka para peternak dapat menekan biaya yang di perlukan untuk mencukupi kebutuhan pakan kelinci. Sehingga para peternak dapat meningkatkan kualitas pakan dan kualitas pertumbuhan kelinci tanpa harus mengeluarkan biaya yang mahal.

Posting Komentar

Terima kasih atas kunjungannya ke blog saya. Silahkan memberikan komentar dan menunggu saya memberikan balasan terhadap komentar anda.

Lebih baru Lebih lama