Assalamualaikum wr.wb
Salam
jumpa lagi dengan admin blog syaroniipa dua
Di malam minggu yang sepi ini daripada bergalau
ria karena nggak ada yang mengajak jalan jalan mendingan kan kita mengisi waktu
kita dengan hal hal positif misalnya dengan membaca buku maupun menulis
termasuk menulis blog. Cie ketahuan adminannya jombs hehe.
Di malam minggu ini admin mau posting tentang
kesenangan.
Apasih itu kesenangan ?
Hmm, kesenangan itu adalah segala hal yang
menyenangkan atau memenuhi kebutuhan akan hiburan dan sejenisnya. Setiap orang
pasti membutuhkan kesengangan dalam hidupnya agar hidup semakin berwarna dan
tidak monoton. Kesenangan bias di peroleh dengan berbagai cara misalnya dengan
cara berkunjung ke tempat tempat wisata, atau jalan jalan ke taman, jalan jalan
di sekitar rumah kita ataupun melakukan hobi, atau juga bias berkumpul dengan
teman teman dan main bareng. Wah tentunya menyenangkan banget ya.
Dalam kadar tertentu kesenangan memang di
butuhkan namun jika kita terlalu mengejar kesenangan juga tidak baik.
Kesenangan itu tak ada batasnya dan
kesenangan itu termasuk bagian dari keinginan. Selama kita masih hidup dan
masih berada di atas tanah maka keinginan atau kesenangan itu akan tetap ada. Kita selalu ingin ini ingin itu. Sudah mendapatkan
ini tapi masih ingin mendapatkan itu. Sehingga kita terus mengejar kesenangan
untuk memenuhi keinginan kita dan akhirnya saat kesenangan yang kita inginkan
itu tak tercapai maka kita tidak mendapat kesenangan tapi malah mendapatkan
kekecewaan dan akhirnya kita mengeluh dan tak bersyukur. Jadi ya intinya boleh
boleh saja kita mencari hal hal yang menyenangkan asalkan tak belebihan sampai
ngotot mengejar kesenangan itu. Karena sesuatu yang berlebihan kan juga tidak
baik.
Lanjut ke artikel selanjutnya kebutuhan vs keinginan