resensi terlengkap buku man jadda wajada

Nama Pengarang : Akbar Zainudin
Nama Penerbit : Mizania
Tempat Terbit : Jakarta Selatan
Waktu Terbit : November, 2014
Tebal Buku : XVI + 234

Pendahuluan :
1. Latar Belakang :
            Buku ini merupakan intisari dari sebuah dialog panjang penulis dengan berbagai kalangan yang dianggap berhasil di banyak tempat, hasil perenungan,bacaan dan juga interaksi selama penulis memberikan pelatihan man jadda wajada selama beberapa tahun terakhir. Buku ini memuat 10 langkah yang perlu dilakukan secara sistematis agar orang mampu mencapai apa yang diinginkan dan diimpikan. Dengan 10 langkah ini,diharapkan impian yang kita bangun bisa di capai. Pada setiap jalan sukses,penulis juga menyertakan salah satu kata mutiara bahasa arab yang biasa disebut mahfudzat yang sesuai. Kata kata mutiara bahasa arab ini sebagian besar penulis dapatkan selama belajar di pesantren gontor dan sebagian lain dari hasil bacaan dan interaksi dengan berbagai kalangan. Tentu saja buku ini adalah konsep yang mesti dilaksanakan. Sekecil apapun usaha mempraktikan apa yang ada di buku ini akan sangat berguna. Karena kesuksesan tidak hanya dengan berpikir dan berteori. Pada setiap jalan sukses dibuku ini disertakan profil sukses yang menguatkan pemahaman tentang satu konsep. Adanya contoh contoh nyata dilapangan semacam ini akan semakin memberikan inspirasi kepada para pembaca. Pembaca dapat memulai dengan membaca satu persatu langkah langkah yang ada pada buku ini, kemudian sedikit demi sedikit dipraktikan. Perlu adanya perenungan,peresapan dalam hati, lalu tekad yang kuat untuk membangun kesuksan yang di inginkan

 Sambutan Masyarakat

"kalau anda sedang merasa kehilangan arah,kurang semangat dalam hidup, tidak punya tujuan dan masa depan, buku ini akan membantu mengarahkan anda"

Prof. Dr. Komaruddin Hidayat,Penulis, Rektor Uin Syarif Hidayatullah Jakarta

"buku ini mampu membuat kita merenungkan kembali tentang segala kenikmatan yang kita miliki tetapi jarang kita syukuri. akbar zainudin membuka mata kita akan pentingnya semangat pantang menyerah"

Andy F. Noya, Pembawa Acara Kick Andy

"Hidup ini harus terus bergerak,menggali potensi, meraih prestasi. buku ini mengajarkan bahwa kerja keras membuka semua kemungkinan keberhasilan. keras berpikir, keras bekerja, keras berdzikir dan berdo'a,serta keras bersabar"

Dr. K.H Abdullah Syukuri Zarkasyi,M.A.,
Pimpinan Pondok Modern Darussalam Gontor Ponorogo

"Siapa bilang kesuksesan hanya milik orang orang yang memiliki modal,jaringan dan fasilitas ? berbagai kisah inspiratif dalam buku ini akan membawa keyakinan bahwa kesuksesan milik siapa saja yang mau bekerja keras "

Prof.Dr.H Nizar Ali,M.A, Pembantu Rektor II UIN Sunan Kalijaga Jogjakarta



Cuplikan yang  paling menarik

                Berbicara tentang perjuangan hidup,tidak bisa hilang dari ingatan untuk tertuju pada pemenang acara indonesia mencari bakat (IMB) pertama yang ditayangkan oleh salah satu TV swasta nasional, Klantink. Grub musik asal surabaya ini dulunya adalah para pengamen jalanan disekitar terminal joyoboyo surabaya. Grub ini di gawangi lima orang personel, yaitu cak mat, wawan,budi,imam dan lukin. Mereka adalah pengamen jalanan. Setiap hari mengamen dari satu bis ke bis yang lain. Hasil dari ngamen hari itu biasanya hanya cukup untuk makan hari itu juga. Mereka menjalani hal ini hampir selama 20 tahun.  Dalam perjalanan hidup, mereka sering bermimpi untuk mengubah nasib . Sayangnya mereka tidak tau harus apa karena dari sisi pendidikan juga kurang, sementara mereka juga tidak punya akses kepada banyak pihak. Namun,mereka tidak pernah putus asa,pekerjaan mengamen itu mereka jalani terus menerus dengan mengambil ciri khas jenis musik keroncong. Dengan memilih jenis musik keroncong inilah,rasanya Klantink dapat membedakan diri dari yang lain sehingga justru terlihat menonjol.

                Setelah bertahun tahun hidup dari mengamen diperjalanan,salah satu televisi nasional mengadakan acara pencarian bakat,imb. Promosi tentang audisi acara ini begitu luas ke berbagai daerah dan dilaksanakan di beberapa kota besar di indonesia, termasuk surabaya. Klantink mengetahui adanya audisi ini. Kemudian bersama sama menuju tempat audisi dilaksanakan. Ironisnya ,karena mereka tidak mempunyai uang, sebelum audisi mereka pun mengamen terlebih dahulu, baru berangkat menuju tempat audisi. Sesampainya di tempat audisi,ribuan orang telah berjubel untuk mengantre audisi. Seperti di ceritakan di televisi karena audisi berlangsung lama,mereka kelaparan. Mereka pun meminta izin mengamen di tempat audisi, dan akhirnya kembali mendapatkan uang yang mereka gunakan untuk makan.
Audisi berlangsung baik. Berbekal pengalaman puluhan tahun mengamen,mereka pun percaya diri membawakan lagu lagu keroncong di depan juri. Akhirnya,mereka lolos mengikuti babak selanjutnya di jakarta. Namun,cerita belum berakhir disini. Berita gembira ini justru menjadi masalah baru untuk mereka. Bisa ditebak,jangankan untuk datang ke jakarta, ke tempat audisi pun mereka harus ngamen terlebih dahulu untuk mendapatkan uang.
            Namun,mereka tidak berputus asa. Klantink tetap berangkat ke Jakarta. Ironisnya mereka baru pertama kali ke jakarta. Mereka tidak tau harus kemana. Namun, pada akhirnya mereka menemukan tempat audisinya. Mereka berjuang mengikuti audisi di jakarta selama 9 bulan. Dari sisi musikalitas mungkin banyak musisi lain yang lebih sempurna. Namun,penampilan Klantink di panggung selalu berhasil menghibur penonton dengan berbagai atraksi panggung yang kreatif. Hampir semua perabotan dan berbagai benda dapat dijadikan istrumen musik. Mulai dari alat dapur,botol minuman,gelas,bahkan helm.
Kekuatan mereka memang pada penguasaan berbagai alat musik dipadu dengan menyatukan musik tradisional dan modern. Di tambah dengan kisah perjuangan hidup mereka yang mengharu biru,tidak salah kalau sekitar 51% pengirim sms yang berjumlah 1,53 juta sms memilih Klantink untuk memenangkan IMB pertama ini.
            Kemenangan itu mengubah segalanya. Sehari setelah menang, iklan tv Klantink terus muncul di hampir semua stasiun televisi untuk produk provider telekomunikasi. Nasib Klantink menemukan momentum untuk berubah. Klantink sekarang bukan lagi klanting yang mengamen dari satu bis ke bis lain. Walau masih berstatus pengamen tetapi tempatnya sudah dari satu panggu hiburan ke panggung hiburan lain. Tentu saja bayaran manggung pun meningkat tajam,apalagi Klantink sekarang mendapatkan kontrak eksklusif 2 tahun dari televisi swasta tersebut. Apa yang terjadi pada klanting adalah cerita tersebut, bahwa perjuangan selama 20 tahun mengamen di jalanan bukanlah pekerjaan sia sia.


Garis Besar Isi Buku :

bab 1 : jika anda yakin bisa, anda pasti bisa

masa depan bergantung pada keyakinan terhadap diri sendiri. jika orang yakin bahwa dia mampu membangun masa depan yang cerah,maka keyakinan itu akan mendorong sikap positif untuk bekerja keras sekuat tenaga mencapai apa yang di cita citakan. dan hilangkanlah berbagai belenggu pikiran yang mengganggu dan membuat keraguan untuk melangkah. percaya dengan diri sendiri bahwa belenggu itu hanya ada di pikiran. begitu anda dapat keluar dari belenggu tersebut akan memudahkan mencapai kesuksesan.

bab 2 : jangan takut bermimpi, Tuhan mendengar impian anda

setiap orang harus mempunyai impian yang akan di tuju di masa depan agar hidup lebih terarah. dan buatlah target target jangka pendek, menengah,dan jangka panjang dalam upaya mencapai impian dan cita cita di masa depan. impian besar harus dimulai dengan langkah langkah kecil yang lebih terukur sehingga memudahkan dalam membuat prioritas dan mengelola waktu. dengan seperti itu maka impian pun lebih mudah terwujud menjadi kenyataan

bab 3 : bekerjalah dengan cinta

cintai pekerjaan yang dilakukan sekarang. pekerjaan adalah sumber penghidupan. mungkin kita tidak suka dengan lingkungan,atasan,rekan kerja,atau sistem yang dianggap tidak adil. namun,semua itu tidak boleh menjadikan kita bekerja secara asal
asalan. ikhlaskan dan yakinkan diri bahwa bekerja dengan cinta membuat kita bisa menghadapi berbagai tantangan yang ada.

bab 4 : ukurlah resiko dan berani mengambil keputusan

apa pun keputusan yang diambil, rencanakan dengan baik dan pertimbangkan berbagai resiko yang mungkin timbul. jangan hanya sekedar nekat dalam bertindak. jika keputusan sudah dipertimbangkan dan melalui perhitungan yang matang,yakinkan dan beranikan diri untuk melangkah. keberanian mengambil keputusan hari ini sangat mungkin akan mengubah peruntungan di masa depan.

bab 5 : setiap kesuksesan mempunyai jalan sendiri cari dan temukan

setiap orang harus mempunyai rasa percaya diri untuk mengeluarkan ide-ide,pikiran ataupun kemampuan. dengan demikian,orang dapat mengenal secara lebih dalam kemampuan dan ketrampilan yang dimiliki. dari situ,kemampuannya mampu berkembang karena mendapatkan kesepatan yang jauh lebih besar.

bab 6 : bekerja lebih keras,bekerja lebih produktif

tidak ada kesuksesan yang dicapai fngan bermalas-malasan. kesuksesan hanya didapatkan dengan kerja nyata,kerja keras dan kerja produktif. buatlah jadwal dan prioritas kerja yang terukur. dengan demikian produktifitas kerja lebih terjaga.

bab 7 : kesalahan adalah guru terbaik,belajarlah

setiap kesalahan yang dilakukan selalu menyisakan ruang untuk belajar. belajarlah dari kesalahan yang ada,jangan sampai melakukan yang sama.

bab 8 : kalau mau hasil luar biasa, bekerjalan dengan kreativitas luar biasa

setiap orang memiliki keunggulan,keunikan dan kreativitas masing masing. buatlah keunikan dan kreativitas yang menjadi nilai tambah diri kita dibandingkan dengan orang orang disekitar kita. dengan demikian ,dimana pun kita berada,kita tetap bisa memberikan kontribusi karena keterampilan dan pengetahuan yang kita miliki.

bab 9 : Tuhan memberi kesuksesan tepat pada waktunya

manusia tidak pernah tau kapan kesuksesan itu akan di dapatkan,mungkin besok, lusa,minggu depan,bulan depan,atau bahkan tahun depan. itulah,sebabnya kesabaran sangat diperlukan.  siapa tahu kesuksesan yang di idamkan hanya tinggal beberapa langkah di depan.

bab 10 : hiduplah sekali, hiduplah yang berarti

hidup itu perlu keseimbangan antara dunia dan akhirat.  Karena kita hidup tidak hanya di dunia tapi juga di akhirat yang bekalnya juga harus kita siapkan. Jadi, seimbangkanlah diri untuk membekali kehidupan ini , untuk kebahagiaan hidup di dunia maupun diakhirat.



Posting Komentar

Terima kasih atas kunjungannya ke blog saya. Silahkan memberikan komentar dan menunggu saya memberikan balasan terhadap komentar anda.

Lebih baru Lebih lama