Ironisnya pergaulan difacebook

Ironisnya pergaulan difacebook
            Facebook merupakan salah satu social media yang sangat terkenal saat ini.   Sejarah facebook berawal ketika Mark Zuckerberg, seorang mahasiswa Harvard kelahiran 14 Mei 1984 dan mantan murid Ardsley High School membuat situs jejaring sosial facebook.Pada akhirnya, langkah yang diambil zuckerberg tersebut sangatlah tepat karena facebook  terus berkembang. Pada 2007 terdapat penambahan 200 ribu akun baru perharinya. Lebih dari 25 juta user aktif menggunakan facebook setiap harinya. Bahkan di Indonesia saja mencapai ratusan ribu pengguna facebook mulai dari kalangan muda sampai kalangan dewasa.  Banyak sekali fasilatas yang disediakan oleh facebook  antara lain mencari teman baru, teman lama dan lainnya. Selain itu facebook sebagai sarana untuk menambah popularitas diri sehingga pengguna facebook merasa lebih percaya diri untuk menjalin suatu hubungan pertemanan. Selain itu remaja menggunakan facebook untuk melampiaskan kemarahan dengan cara menyindir orang yang tidak disukainya. Remaja menggangap orang-orang di facebook lebih menyenangkan daripada di dunia nyata. Para remaja memanfaatkan facebook untuk mempromosikan diri sendiri dengan cara meng-upload foto, meng-update status, dan lain sebagainya. Selain itu facebook digunakan untuk bisnis online.
            Kecanggihan facebook memang memberikan banyak kemudahan untuk berkomunikasi jarak jauh secara efektif dan hemat karena facebook jangkauannya sangat luas dan dapat diakses melalui hp maupun computer. Namun, disisi lain  facebook juga menimbulkan beberapa permasalahan yang  efektif untuk menabung dosa jariyah, antara lain:
1.       Mengeluh di Facebook
Sering kali seorang  pengguna facebook update status yang berisi keluh kesah. Setiap hari selalu mengeluh atas hal hal yang terjadi didalam hidupnya. Seakan akan tak ada satu pun kenikmatan dari ALLAH SWT yang telah diterimanya. Ia berhap ada orang yang memberi  belas kasihan dan menjadi peduli dengannya .  Orang tersebut tak pernah menyadari bahwa segala yang ia tulis di facebook akan menceerminkan kepribadian seseorang. Jika seseorang selalu update status yang berisi keluh kesah maka itu akan menggambarkan kalau orang tersebut sangatlah lemah dan tidak pandai bersyukur kepada ALLAH SWT. Padahal setiap detik Allah telah melimpahkan kenikmatan yang  sangat berharga. Namun, sikap mengeluhnya itu menyebabkan orang tersebut selalu merasa susah dan menjadi manusia poaling sengsara. Sehingga orang tersebut update status yang berisi keluhan supaya ada orang yang mengasihaninya. Tentu saja ini adalah perbuatan yang tak baik dan bias menjadi tabungan dosa jariyah apabila kita melakukannya secara terus menerus.
Sebagai umat islam yang baik, kita dilarang terus terusan berkeluh kesah. Namun, kita harus mensyukuri semua yang telah diberikan oleh Allah SWT kepada kita. Allah berfirman :
Allah berfirman dalam surat QS Ibrahim : 7, "Sesungguhnya jika kamu bersyukur pasti Kami akan menambah nikmat kepadamu, dan jika kamu mengingkari nikmat-Ku maka sesungguhnya azab-Ku sangat pedih".

2.       Menjelek jelekan orang lain
Sering kali para pengguna facebook melampiaskan emosi, kejengkelan dan kemarahannya kepada orang lain.   Entah itu kepada teman yang ada di facebook maupun kepada teman yang berada diluar facebook. Mereka sering update status yang berisi tentang umpatan, cacian, hinaan, maupun sindiran kepada orang lain. Mereka menganggap ini semua hanyalah sebagai ungkapan isi hatinya.  Namun, mereka tak pernah menyadari tentang dampak negative dari perbuatan mereka. Secara cepat atau lambat tindakan mereka akan menimbulkan rasa tersinggung , sakit hati, maupun kemarahan dari orang orang yang bersangkutan. Sehingga akan terjadi perepecahan dsidunia maya  dengan cara saling memberikan komentar yang negatif. Mereka terlihat sang seru dan terpancing emosi  saat berdebat di dunia maya. Tanpa mereka sadari mereka telah berdebat dan disaksikan oleh banyak teman mereka didunia maya. Seharusnya mereka merasa malu dengan semua itu.
            Selain itu agama kita juga tela melarang kita untuk saling menyindir, menghina dan membicarakan kejelekan orang lain. Allah berfirman :
"...dan janganlah sebagian kamu menggunjing sebagian yang lain. Sukakah salah seorang diantara kamu memakan daging saudaranya yang sudah mati? Tentulah kamu merasa jijik kepadanya. Dan bertakwalah kepada Allah, sesungguhnya Allah Maha Penerima Tobat lagi Maha Penyayang." (QS Al-Hujurat 49 : 12)
3.       Membuat sensasi palsu

                Terkadang para pengguna facebook itu agak narsis dan suka mencari sensasi. Hal itu dilakukan karena berbagai alasan misalnya ingin terkenal ,ingin diperhatikan banyak orang maupun yang lain lain. Berbagai sensasi pun dilakukan untuk mendapatkan semua itu misalnya meng upload foto unik,foto romantis dengan sang pacar,status galau,menambahkan identitas hubungan misalnya menikah dengan ... ,bertunangan,berpacaran dengan... Dan lain lain. Mungkin awalnya mereka hanya bercanda dan sekedar mencari sensasi. Namun, hal ini dapat menimbulkan kesalahpahaman yang cukup serius ketika teman kita di dunia maya menganggap serius semua hubungan itu.
Oleh karena itu sebelum kita mengisi identitas hubungan di facebook, maka lebih baik kita memikirkan segala resikonya agar kita tidak menyesal.


Hal hal tersebut dapat dengan mudah terjkadi karena tidak adanya sanksi yang tegas terhadap pengguna dunia maya. Sehingga hal hal tersebut sering diremehkan dan dilanggar. Padahal hal hal tersebut hanya akan merugikan kita sendiri. Oleh karena itu diperlukan kesadaran yang tinggi oleh para pengguna facebook agar dapat melakukan hal hal yang baik dan tidak melanggar etika.

Posting Komentar

Terima kasih atas kunjungannya ke blog saya. Silahkan memberikan komentar dan menunggu saya memberikan balasan terhadap komentar anda.

Lebih baru Lebih lama